[Review] Cetaphil Gentle Skin Cleanser, Pembersih Wajah yang Praktis

[Review] Cetaphil Gentle Skin Cleanser, Pembersih Wajah yang Praktis

Mencari pembersih wajah yang cocok memang gampang-gampang susah. Apalagi buat saya yang memiliki kulit kombinasi dan berjerawat. Salah sedikit saja, wajah malah bisa jadi sangat berminyak, sangat kering, gatal, atau jerawatan. Makanya, buat saya mencari pembersih wajah itu cocok-cocokan. Kalau sudah dapat yang cocok, bakal dipakai terus-menerus. Beruntung, saya berkesempatan mencoba Cetaphil Gentle Skin Cleanser.

Baca juga: [REVIEW] CETAPHIL BABY GENTLE WASH AND SHAMPOO di blog www.nyonyamalas.com

Ketika menerima Cetaphil Gentle Skin Cleanser ukuran 125ml yang dikirimkan, awalnya saya agak ragu untuk mencobanya. Akan tetapi, setelah melihat di kemasannya tertulis Every Age, Every Stage, Every Day dan dermatologist recommended rasa ragu saya mulai memudar. Akhirnya saya bertekad mencoba Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini selama seminggu dan inilah review saya:

Cetaphil Gentle Skin Cleanser

Kepercayaan saya menggunakan Cetaphil Gentle Skin Cleanser tidak serta-merta muncul. Pengalaman beberapa kali liputan tentang kosmetik berbahaya saat menjadi wartawan dulu membuat saya berhati-hati jika akan mencoba kosmetik baru. Paling tidak, saya harus cek dulu nomer registrasi produknya di BPOM dan ternyata produk dengan nomer registrasi POM NE 11130700077 ini benar terdaftar di BPOM.

cetaphil Cek Produk BPOM BPOM RI
sudah terdaftar di BPOM

Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini adalah produk pembersih kulit yang diproduksi Galderma. Galderma adalah perusahaan yang memproduksi produk perawatan untuk beberapa masalah kulit seperti jerawat, rosacea (bintik kemerahan), psoriasis (radang kemerahan), masalah kulit lainnya yang timbul akibat steroid, onychomycosis (infeksi jamur di kuku), kelainan pigmen kulit, kanker kulit, dan perawatan serta solusi perbaikan untuk penuaan kulit.

Dilansir dari website Cetaphil Indonesia yaitu www.cetaphil.co.id, Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini bukan cuma sabun wajah, tetapi bisa dipakai untuk seluruh badan. Cetaphil merupakan formula bebas sabun yang telah memenangkan berbagai penghargaan dan pengakuan dari berbagai lembaga kecantikan dan kesehatan. Produk ini diklaim memiliki beberapa kelebihan, antara lain:

  • Cocok untuk semua jenis kulit, bahkan kulit bayi sekalipun
  • Ideal untuk wajah dan seluruh tubuh
  • Bekerja tanpa menyebabkan iritasi kulit
  • Formula pH-balanced bebas sabun
  • Dapat digunakan dengan atau tanpa air

Kemasan

Cetaphil Gentle Skin Cleanser memiliki lima kemasan yaitu kemasan 1 liter, 473 ml, 250 ml, 125 ml, dan 118 ml. Untuk produk yang berisi 1 liter dan 473 ml, tutupnya berupa pompa sedangkan untuk kemasan 250 ml, 125 ml, dan 118 ml tutupnya berupa flip. Kebetulan, saya berkesempatan untuk mencoba kemasan 125 ml. Kemasan 125 ml ini mudah digenggam dan dibawa. Di bagian belakang kemasan, ada kertas putih yang ditempel yang berisi tulisan berbahasa Indonesia tentang Cetaphil Gentle Skin Cleanser, cara pemakaian, perusahaan pengimpor, dan ini yang paling penting yaitu nomer registrasi POM.

Baca Juga:   #ootdAlaAku: Simpel Sopan

kemasan-cetaphil-gentle-skin-care

packaging-cetaphil-gentle-skin-cleanser

Kemasan dengan warna putih dan tutup biru ini mengindikasikan bisa dipakai baik itu oleh perempuan maupun laki-laki. Jadi, buat para cowok tidak lagi tengsin kalau mau pakai produk perawatan kulit karena terbentur warnanya yang sangat feminin. Nah, Cetaphil Gentle Skin Cleanser kemasan 125 ml ini memiliki body wadah yang agak lebar. Jadi, pastikan jika ingin membawanya untuk travelling, taruh di kantung atau pouch yang agak besar. Pastikan juga, tutup rapat tutupnya hingga berbunyi ‘klik’ karena jika terbuka dikhawatirkan akan tumpah atau menetes. Sayang juga kan kalau sampai tumpah dan nggak bisa dipakai lagi.

Kandungan dan Tekstur

Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini memiliki kandungan Purified Water, Cetyl Alcohol, Propylene Glycol, Sodium Lauryl Sulfate, Stearyl Alcohol, Methyl Hydroxibenzoate, Propyl Hydroxibenzoate, Butyl Hydroxibenzoate. Sementara itu, tekstur Cethapil Gentle Skin Care adalah cairan tidak berwarna dan kental. Kekentalannya hampir seperti susu kental manis. Oleh karenanya, selalu tutup dengan rapat tutupnya karena tekstur yang cair sangat memungkinkan untuk keluar atau tumpah jika tutup tidak ditutup secara rapat.

Saat dituang di tangan, teksturnya agak licin dan tidak ada scrub. Oh ya, hati-hati ya kalau menuang karena tekstur yang seperti ini dengan tutup flip memungkinkan tumpah atau kebanyakan saat menuang kalau tidak berhati-hati. Sayang bok kalau sampai tumpah! Setelah diusap ke kulit atau dibilas dengan air, Cetaphil Gentle Skin Care ini tidak berbusa dan tidak berbau. Wah, jarang banget kan sabun kulit yang soap and fragrance free.

tekstur-cetaphil-gentle-skin-cleanser

Pembersih yang soap and fragrance free ini memungkinkan kita untuk membersihkan kulit lebih detail karena nggak ada ‘kamuflase’ busa. Busa biasanya justru membuat kulit kering dan memberikan kesan bersih karena banyaknya busa yang dihasilkan. Padahal banyak busa kan belum tentu bersih. Namun, saya agak bingung karena Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini mengandung Sodiun Lauryl Sulfate yang mana biasanya dipakai di produk sampo, sabun, atau pasta gigi biar banyak menghasilkan busa. Sementara Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini tidak berbusa. Nah, saran saya untuk pemakaian pada bayi ada baiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter anak sebelum digunakan.

Baca Juga:   Kluster Khaya, Hunian Mewah Impian Berkonsep Hijau

Cara Pemakaian

Ada dua cara pemakaian yang disarankan oleh Cetaphil Gentle Skin Cleanser yaitu:

  • Dengan menggunakan air: caranya mudah tinggal usapkan pada kulit, gosok dengan lembut , lalu bilas dengan air.
  • Tanpa air: caranya usapkan pada kulit, gosok dengan lembut, lalu bersihkan dengan lembut menggunakan handuk/tisu/kapas.

Para pengguna dimudahkan sekali dengan dua cara penggunaan yang disarankan oleh Cetaphil Gentle Skin Cleanser. Khusus untuk saya, cara pemakaian ini membantu sekali. Karena selain malas membersihkan muka, saya juga malas untuk bersentuhan dengan air sebelum tidur karena bisa membuat rasa kantuk hilang. Apalagi jika pembersihan muka dilakukan dengan dua atau tiga tahap, rasanya badan sudah tak sanggup lagi karena sudah capek seharian dan mengantuk.

Nah, Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini jadi jalan keluar buat saya. Sekarang saya bisa membersihkan muka hanya dengan satu tahapan tanpa harus bersentuhan dengan air yang menyebabkan kantuk hilang atau insomnia. Cukup dioles pada wajah, gosok dengan lembut dan dibersihkan dengan kapas. Hasilnya, kotoran wajah atau make up terangkat dan saya bisa tidur dengan kulit wajah yang bersih. Oh ya, untuk lebih tahu tentang cara penggunaannya bisa lihat video di bawah ini.

Cetaphil Experience

Setelah menerima Cetaphil Gentle Skin Cleanser, saya mencobanya kurang lebih selama tujuh hari menggunakan dua cara penggunaan Cetaphil Gentle Skin Cleanser yaitu dengan menggunakan air dan tidak. Awal pemakaian dengan menggunakan air, hasilnya kulit wajah jadi kenyal. Tidak ada efek kulit wajah ketarik atau kencang serta kering setelah memakainya.

Saya memprioritaskan memakai Cetaphil Gentle Skin Cleanser untuk kulit wajah. Walaupun begitu, produk ini juga bisa dipakai untuk seluruh badan loh. Cuma, karena dapat kemasan yang paling kecil jadi saya sayang-sayang produknya, takut cepat habis dan harganya lumayan juga, hihihi. Jadilah saya pakai untuk membersihkan wajah saja. Setelah tujuh hari pemakaian, sejauh ini muka saya tidak apa-apa. Artinya tidak lantas jerawatan, kering/mengelupas, terlalu berminyak, atau iritasi/perih di muka. Kulit muka jadi halus dan lembab. Padahal, kulit muka saya cenderung yang rewel kalau tidak cocok terhadap pembersih muka.

Untuk pembersihan kulit muka yang tidak menggunakan make up, bisa menggunakan cara yang memakai air ataupun tidak. Kalau saya sih biasanya menggunakannya dengan air pada siang hari (saat mandi) dan tidak memakai air pada malam hari. Dan inilah hasil penggunaan Cetaphil Gentle Skin Cleanser di kulit muka saya sebelum dan sesudah dibersihkan.

Baca Juga:   [SP] Meriahnya Kirab Obor Asian Games 2018 di Kota Solo
hasil pemakaian Cetaphil Gentle Skin Cleanser dengan memakai air pada wajah tak bermake-up
hasil pemakaian Cetaphil Gentle Skin Cleanser dengan memakai air pada wajah tak bermake-up

Sementara itu, untuk pembersihan muka menggunakan make up saya sarankan dengan cara menggunakan air. Sebenarnya bisa saja dengan hanya memakai Cetaphil Gentle Skin Cleanser tanpa dibilas air cuma harus banyak menuangkan produknya agar pembersihan makimal alias benar-benar bersih. Pada penggunaan tidak menggunakan air, Cetaphil Gentle Skin Cleanser mengangkat bedak, eye shadow, dan blush on dengan cepat. Sementara untuk menghilangkan bekas pensil alis dan lipstik, dibutuhkan penggosokan yang agak lama di area yang dibersihkan.

hasil pemakaian Cetaphil Gentle Skin Cleanser tanpa menggunakan air pada wajah bermake-up
hasil pemakaian Cetaphil Gentle Skin Cleanser tanpa menggunakan air pada wajah bermake-up
review-cetaphil
hasil pengangkatan bekas make up pada penggunan Cetaphil Gentle Skin Cleanser tanpa air

Saran saya: Gunakan Cetaphil Gentle Skin Cleanser dengan air untuk membersihkan wajah yang penuh make up. Sementara itu, untuk membersihkan wajah tanpa make up, feel free untuk memilih cara mana yang disuka baik dengan air maupun tidak.

Berapa Harga dan Bisa Dibeli Dimana?

Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini bisa dibeli di apotek-apotek besar seperti Guardian, Century, Watsons, KemChiks, The FoodHall, GrandLucky, dan AEON. Untuk di kota-kota kecil sepertinya memang agak susah untuk mendapatkannya, tapi jangan khawatir di beberapa situs belanja online sudah bisa dibeli juga kok. Jadi jangan khawatir kulit jadi kusam karena susah membeli Cetaphil Gentle Skin Care. Ke depannya saya berharap agar Cetaphil ini bisa dibeli di toko-toko kosmetik atau minimarket di kota-kota kecil seperti di kampung halaman saya, Kutoarjo. Jadi biar lebih banyak perempuan yang bisa menikmati kulit lembut dan bersih hasil dari Cetaphil.

Untuk harga, Cetaphil Gentle Skin Cleanser ukuran 125 ml dibanderol dengan harga antara Rp 100.000 hingga 150.000. Oleh karena itu, saya sayang-sayang banget pemakaiannya karena harganya yang lumayan untuk sebuah pembersih wajah. Namun, melihat hasil yang diperoleh setelah rutin melakukan perawatan beberapa hari worth it sekali dengan harga segitu lalu kita memperoleh hasil kulit yang lebih bersih, segar, dan lembut. Saya merekomendasikan Cetaphil Gentle Skin Cleanser untuk dipakai oleh para pembaca.

Ada yang masih penasaran sama Cetaphil Gentle Skin Cleanser? Yuk cari tahu di website atau media sosial Cetaphil:

Website: www.cetaphil.co.id
Facebook: Cetaphil Indonesia
Twitter: @Cetaphil_id
IG: @Cetaphil_id
Youtube: Cetaphil Indonesia

ratna dewi

84 Comments
Previous Post
Next Post
Ayomakan Fast, Feast, Festive 2023
Rekomendasi

Jelajahi Kuliner Bersama AyoMakan Fast, Feast, Festive 2023